Saturday, January 27, 2018

Teknik Fotografi

PORTOFOLIO
DASAR DASAR FOTOGRAFI
Dosen Pengampu : Achmad Riyadi, S.Sos., MM





Disusun Oleh :
Nama : Santy Berlianty
Nim : 2018815

PROGRAM STUDI ILMU KOMUNIKASI
SEKOLAH TINGGI ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK PAHLAWAN 12
SUNGAILIAT BANGKA
2017/2018






 TEKNIK MEDIUM SHOT + BACKGROUND



Keterangan :
Diafragma       : F/4.5
Iso                   : Iso-3200
Speed              : 1/500 sec
Model              : Gita
Tempat            : Hutan Lindung Sungailiat







 TEKNIK CLOSE UP + FOREGROUND



Keterangan :
Diafragma       : F/5.6
Iso                   : Iso-200
Speed              : 1/125 sec
Model              : Gita
Tempat            : Hutan Lindung Sungailiat-Bangka




 TEKNIK LONG SHOT




Keterangan :
Diafragma       : F/6.3
Iso                   : Iso-200
Speed              : 1/320 sec
Model              : -
Tempat            : Jl. Jenderal Sudirman, Sungailiat-Bangka




 TEKNIK LOW SPEED




Keterangan :
Diafragma       : F/4
Iso                   : Iso-100
Speed              : 1/50 sec
Model              : -
Tempat            : Jembatan Emas Bangka Belitung








TEKNIK HIGH SPEED



Keterangan :
Diafragma       : F/5.6
Iso                   : Iso-800
Speed              : 1/800 sec
Model              : -
Tempat            : Gedung Juang Sungailiat-Bangka







 TEKNIK ZOOMING



Keterangan :
Diafragma       : F/7.1
Iso                   : Iso-100
Speed              : 1/6 sec
Model             : -
Tempat            : Jl. Imam Bonjol Sungailiat-Bangka




 TEKNIK SILUET



Keterangan :
Diafragma       : F/10
Iso                   : Iso-100
Speed              : 1/640 sec


Thursday, January 4, 2018

Proposal Launching Produk

TUGAS  TEKNIK PENULISAN DAN PRODUKSI  MEDIA HUMAS
SEBAGAI UAS
Dosen Pengampu : Iksander, S.Sos, MA
Disusun Oleh  :
NAMA : SANTY BERLIANTY
NIM : 2018815
PRODI : ILMU KOMUNIKASI
LAUNCHING PRODUK TERBARU DARI SAN CAKE
CUPCAKE CHARACTER
Jl. Batin Tikal No. 244 Pemali - Bangka ((0821) 64448983
Instagram : san.cake2018



                                    
BAB I
PENDAHULUAN

A.    Profil Perusahaan
Nama Perusahaan                    : San Cake.
Alamat Perusahaan                 : Jl. Batin Tikal, No.244 Pemali – Bangka.
Jumlah Karyawan                   : 35 orang.
Bergerak dibidang                  : Kue tradisional dan kue modern.
Produk yang diluncurkan        : Cupcake Character.

B.     Visi dan Misi San Cake
Visi :
·         Menjadikan perusahaaan kue yang unggul dengan kualitas cita rasanya.
Misi :
·         Menjaga kualitas dan terus berinovasi
·         Memberikan harga produk yang terjangkau oleh masyarakat, dan
·         Meningkatkan mutu dan kualitas.

C.    Corporate Image :
·         Masyarakat mendapatkan pelayanan yang sopan dan ramah  dari San Cake.
·         San Cake merupakan perusahaan yang memberikan produk dengan kualitas terbaik.

D.    Corporate identity
Logo perusahaan merupakan identitas dari perusahaan San Cake yang mempunyai ciri khas tersendiri, sehingga dapat membedakannya dengan perusahaan yang lain, meskipun bergerak dibidang yang sama.  
Staff yang bekerja di San Cake sudah berpengalaman, sehingga tidak perlu diragukan lagi terhadap pelayanan yang akan diberikannya kepada customer.


BAB II
PRODUK
a.      Produk baru              : Cupcake Character - San Cake.
b.      Harga                                     : Harganya bervariasi tergantung dari jenis dan modelnya,
rata-rata harganya dikisaran  Rp. 10.000 – Rp. 15.000,- per pcs.
c.       Varian rasa                : Tersedia banyak pilihan  rasa, diantaranya :
·         Cupcake Original
·         Cupcake rasa Manggo
·         Cupcake rasa Choco Chip
·         Cupcake rasa Chocolate
·         Cupcake rasa Strawberry
·         Cupcake rasa Blueberry
·         Cupcake rasa Vanilla
·         Cupcake rasa Mint
·         Cupcake rasa Oreo
·         Cupcake rasa Rainbow
·         Cupcake rasa Mocca
·         Dan lainnya
d.      Karakter Kue :
Tersedia berbagai macam bentuk karakter, mulai dari kartun hingga  bunga tersedia di San Cake, diantaranya :
·         Karakter Doraemon
·         Karakter Hello Kitty
·         Karakter frozen
·         Karakter Upin & Ipin
·         Karakter Bunga Mawar
·         Karakter Bunga Anggrek
·         Karakter Bunga Melati
·         Karakter Bunga Matahari
·         Dan masih banyak yang lainnya.

e.       Lokasi pemasaran     :
Tersedia dibeberapa tempat diantaranya Outlet resmi San Cake, online store, maupun di supermarket yang ada di kabupaten Bangka seperti :
·         Sungailiat
·         Pemali
·         Belinyu
·         Riau Silip
·         Merawang
·         Bakam
·         Mendo Barat
·         Puding Besar
f.       Komposisi pembuatan :
Margarine, gula pasir, tepung terigu, susu bubuk, baking powder, emulsifier, dan telur. Dari bahan ini, ada beberapa  yang diganti dengan bahan yang baik untuk kesehatan, seperti halnya :
·         Tepung terigu digantikan dengan tepung gandum karena, kandungan dalam tepung putih hanya sebatas karbohidrat, sedikit protein dan sedikit lemak. Tetapi dalam tepung gandum kandungan B Complex-nya lebih tinggi, kandungan serat lebih banyak, selain karbohidrat dan protein yang sama besarnya. 
·         Gula putih digantikan dengan gula kelapa atau sari buah.
·         Minyak digantikan dengan saus apel atau minyak kedelai.
·         Lemak (butter atau margarin) digantikan dengan whipped butter, yakni mentega kocok yang lebih sedikit kalori dan lemak dari pada mentega biasa.
·         Untuk menciptakan rasa yang creamy, cupcake dicampur susu rendah lemak seperti susu kedelai atau yoghurt rendah kalori.
·         Sementara untuk bahan tambahan dimasukkan oatmeal, potongan buah segar atau buah kering, dan kismis yang banyak mengandung serat, serta kacang-kacangan seperti walnut atau almond yang kaya akan protein.
g.      Target konsumen
·         Mahasiswa / Pelajar
·         Pegawai kantor
·         Life style : modern, aktif dan update.

BAB III
STRATEGI PEMASARAN
a.      Press Conference
Tujuan diadakan Press Conference ini adalah agar masyarakat mengetahui, mengenal, dan mengingat adanya sebuah produk cupcake character yang baru diluncurkan San Cake. Melalui Press Conference produk San Cake dapat dikenal diberbagai lapisan masyarakat, karena wartawan akan sangat membantu San Cake untuk menyalurkan informasi tentang produk cupcake character, dengan  menggunakan berbagai media yang dapat dijangkau setiap lapisan masyarakat. Tidak hanya itu masyarakat juga akan dapat mengetahui kelebihan–kelebihan atau keunggulan dari produk cupcake character San Cake yang berbeda dari produk cupcake lainnya. Dengan begitu San Cake dapat dikenal secara luas. Didalam Press Conference juga akan dibuka sesi tanya–jawab yang dapat membantu masyarakat untuk lebih mengenal produk kami. Adapun susunan acaranya pada saat press conference sebagai berikut :
I. Konsep Acara
Press Confrence
Tema : Keunikan Bukan Menjadi Hambatan.
II.Venue
Tempat                  : Hotel Tri Mustika
Hari & tanggal      : Sabtu, 19 Desember 2017
Waktu                   : 14.00 – selesai
III.Timing
14.00 – 15.00 : Registrasi ulang para wartawan
15.00 – 15.15 : Pembukaan dari MC
15.15 – 15.30 : Kata sambutan dari presiden Director San Cake
15.45 – 17.45 : Press Conference
17.45 – 18.45 : Dinner
18.45 – 19.00 : Kata penutup dari Manager Pemasaran San Cake
19.00 – 19.10 : Penutup
III. Media
Tujuan diundangnya media karena informasi akan cepat tersebar dan sampai kepada targetnya San Cake. Media yang diundang terdiri dari media cetak dan media elektronik, diantaranya :
·         Bangka Pos
·         Radar Bangka
·         Sungailiat Channel
·         Babel Pos
·         Rakyat Pos
·         Tvri Babel
·         Rri
    Alasan mengundang Media cetak dan media elektronik, karena Media- media tersebut menghubungkan San Cake kepada Masyarakat dan merupakan yang paling terbaik dalam menyalurkan informasi mengenai produk cupcake. Kelebihan dari seluruh media yang kami undang adalah mudah dijangkau oleh target market San Cake, Sehingga informasi menyebar secara luas dan merata.
·         IV. Details
Tipe ruangan Ballroom
Kapasitas ruangan : 150 orang
Posisi tempat duduk : Meja panjang dan didepan posisi tempat duduk para wartawan berbentuk oval.

b.      Desain grafis
Desain grafis adalah suatu bentuk komunikasi visual yang menggunakan gambar untuk menyampaikan informasi atau pesan seefektif mungkin. Desain grafis ini digunakan  untuk mempertegas informasi yang disebarkan karena didalamnya memuat gambar dan tulisan, desain grafis yang digunakan adalah poster dan spanduk. Yang akan dimulai penyebarannya pada 19 Januari 2018, sampai dengan seterusnya, karena akan sangat membantu dalam mem-promosikan sebuah produk, terlebih lagi sebuah produk yang baru dipasarkan.
c.       Audio video
Audio video digunakan karena didalamnya melibatkan lebih banyak indra, diantaranya  memuat suara dan gambar, sehingga akan sangat mudah untuk dipahami bagi semua orang, maka dari itu, dengan menggunakan audio video tersebut dalam rangka launching produk terbaru, akan sangat membantu, terlebih lagi bisa dibagikan di media sosial, dimana semua orang telah menggunakannya, maka video yang disebarkan akan sampai kepada para pasarnya San Cake. Penyebaran video akan dimulai 19 Februari 2018, dengan memanfaatkan media sosia saat ini, salah satunya yang digunakan ialah instagram, maka kami membuat akun tersendiri untuk instagram-nya San Cake, dengan username san.cake2018 maka dari itu  untuk informasi terbaru bisa disebarkan lewat instagram.
d.      Press Release
Press Release atau siaran pers adalah informasi dalam bentuk berita yang dibuat oleh seorang Public Relations suatu organisasi/perusahaan yang disampaikan kepada pengelola pers/ redaksi media massa (tv, radio, media cetak, media online) untuk dipublikasikan dalam media massa tersebut. Dengan ini maka  Public Relations San Cake akan menggunakan strategi press release dalam menyebarkan berita tentang perusahaan, diharapkan dengan press release ini orang akan semakin mengenal produk yang akan diluncurkan. Strategi press release sendiri akan disebarkan pada 19 Maret 2018, tepatnya satu bulan sebelum launching produk, ini dikarenakan untuk lebih menegaskan lagi bahwa launching produk cupcake character dari San Cake akan segera dilaksanakan.
e.       Grand Launching
Grand Launching San Cake akan dilaksanakan pada 19 April 2018 yang berlokasi di outlet resmi San Cake yang berada di Jl. Batin Tikal No. 244 Pemali-Bangka, tepatnya didepan pasar Hegienis Air Ruay. Pada saat grand launching tersebut juga akan ada pembagian cupcake secara gratis bagi para pengunjung yang hadir.
Grand Launching ini bertujuan untuk :
·         Memperkenalkan produk cupcake terbaru dari San Cake.
·         Memberikan inovasi terbaru dengan berbagai macam karakter.
·         Menarik para konsumen.
·         Sebagai ajang promosi.
f.       Diskon Produk
Setelah satu hari produk di-launching maka kami akan langsung mengadakan diskon produk, ini merupakan salah satu strategi yang digunakan untuk menarik minat dan perhatian para konsumen, sehingga mereka akan lebih tertarik untuk mendapatkannya. Harga yang diberikan hanya delapan  ribu sampai dengan sepuluh ribu per-buah, dikarenakan pada masa promo. Diskon ini dilaksanakan selama tiga minggu berturut-turut, dimulai pada 20 April hingga 12 Mei 2018, tentunya ini  akan sangat disayangkan bila terlewatkan.


BAB IV
RANCANGAN
PRESENTASI / PRESS CONFERENCE
Segera Hadir Cupcake Character
Perkenalkan nama perusahaan kami San Cake, kami bergerak dibidang pengolahan makanan. Disini kami menyediakan berbagai jenis olahan kue, baik itu kue tradisional maupun kue modern. Kue-nya terdiri dari beraneka ragam jenis kue, semua-nya ada di San Cake.
Beberapa bulan kedepan San Cake akan launching produk terbarunya yaitu cupcake character, dimana akan terdapat banyak hal yang baru akan dihadirkan, baik dari karakte kue maupun varian rasanya. Salah satu bentuk karakter yang dihadirkan ialah karakter kartun dan bunga, seperti Doraemon, Hello Kitty, frozen, Upin & Ipin, bunga mawar, matahari, melati dan lain sebagainya.
Bahan yang digunakan dalam pembuatan kue juga terdiri dari berbagai macam bahan pilihan, yang baik untuk kesehatan apabila dikonsumsi secara terus-menerus. Salah satu bahan pilihan yang kami gunakan ialah tepung gandung, dimana biasanya orang menggunakan tepung terigu. Tepung terigu kami gantikan dengan tepung gandum karena, kandungan dalam tepung terigu  hanya sebatas karbohidrat, sedikit protein dan sedikit lemak. Tetapi dalam tepung gandum kandungan B Complex-nya lebih tinggi, kandungan serat lebih banyak, selain karbohidrat dan protein yang sama besarnya. 
Sekian presentasi dari perusahaan San Cake, kami berharap produk kami bisa diterima dimasyarakat. Semoga dengan launching produk terbarunya nanti, diharapkan bisa menarik minat dan perhatian terhadap kue yang kami pasarkan, terutama bagi para masyarakat yang mempunyai gaya hidup yang modern, aktif dan yang selalu update, maka San Cake adalah pilihan yang tepat.



PRESS RELEASE
San Cake Luncurkan Produk Terbaru
Pemali, (19/4) mendatang. Yang bertempat di outlet resmi San Cake yang berada di Jalan Batin Tikal No. 244, San Cake akan mengadakan launching produk terbarunya yakni cupcake character. Acara tersebut akan dimulai pukul 09.00 Wib sampai dengan selesai, yang akan dihadiri media dan pelanggan setia San Cake.
Disana San Cake akan memperkenalkan produk unggulan terbarunya yakni cupcake character, yang terdiri dari berbagai macam varian rasa dan bentuk karakter kue-nya, setelah launching berakhir San Cake akan memberikan diskon bagi para konsumen yang membeli pada tanggal 20 April sampai 12 Mei 2018.
Pada saat launching, yang diadakan kamis pagi tersebut, kami dari pihak San Cake akan membagikan cupcake character-nya secara gratis bagi para pengunjung yang hadir pada saat itu. (tutup Santy, selaku pemilik San Cake).

 DESAIN GRAFIS



 1. Poster Launching Produk




 2. Spanduk Promo






BAB V
WAKTU PELAKSANAAN

No.
Waktu
Kegiatan
1.
19 desember 2018
Presentasi/ press conference
2.
19 januari 2018
Penyebaran poster dan spanduk
3.
19 februari 2018
Audio video/ promo di media sosial
4.
19 maret 2018
Press Release
5.
19 april  2018
Launching Produk
6.
20 april – 12  mei 2018
Diskon Produk

Organisasi Profesi Humas

A.     PERHUMAS Pada tanggal 15 Desember 1972 para praktisi humas di Indonesia mendirikan Perhimpunan Hubungan Masyarakat Indonesia (PERHU...